Perbaiki Kinerja Setelah Merugi di 2015, MLPL Tunaikan Dividen Rp24,15 miliar

Perbaiki Kinerja Setelah Merugi di 2015, MLPL Tunaikan Dividen Rp24,15 miliar


SAHAM.NEWS, JAKARTA – PT Multipolar Tbk (MLPL) telah menyepakati pembagian dividen pada tahun buku 2016 dengan presentase sebesar 10% dari laba bersih perusahaan.
Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan MLPL baru-baru ini, pihak manajemen perusahaan menyampaikan bahwa perusahaan akan menyetorkan total dividen Rp24,15 miliar kepada para pemegang saham. Dengan nilai ini, total dividen yang akan didistribusikan kepada stakeholder per lembarnya adalah sebesar Rp2,4 per saham.
Adapun jadwal cum dividen dipasar regular dan negosiasi akan dilaksanakan pada tanggal 9 Mei 2017. Sementara itu, untuk cum dividendipasar tunai akan dilaksanakan pada tanggal 15 Mei 2017. Ex dividendipasar regular dan negosiasi jatuh pada tanggal 10 Mei 2017. Selanjutnya untuk ex dividen dipasar tunai akan dilaksanakan pada tanggal 16 Mei 2017.
Adapun recording date untuk pembagian dividen ini adalah per tanggal 15 Mei 2017 sedangkan untuk pembayarannya sendiri akan disetorkan dua bulan kemudian tepatnya pada tanggal 2 Juni 2017.
Menilik laporan keuangan milik perusahaan, pada tahun buku 2016 MLPL berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp243,6 miliar. Kinerja laba perusahaan terpantau membaik jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang mana mengalami penurunan drastis hingga mengalami kerugian sebesar Rp1,18 triliun. Sisa laba bersih yang telah dikurangi dengan dividen Rp219,1 miliar akan dialihkan sebagai laba ditahan atau retained earnings.

Comments

Popular posts from this blog

Colorpak Indonesia Tebar Dividen Rp 19,57 Milyar

Saham BMSR – Bintang Mitra Semestaraya Tbk – Berita Rekomendasi Grafik Sejarah

BKSW Rencanakan Rights Issue Rp2 triliun